Sabtu, 06 September 2014

7 Cara Atasi Rasa Minder


Diposkan oleh ON THE SPOT : 7 Kejadian Langka dan Spektakuler di Seluruh Dunia on Selasa, 25 Desember 2012


Rasa minder atau tidak percaya diri biasa sering menyerang manusia hal ini bukan tanpa sebab banyak hal yang bisa membuat orang menjadi minder. Salah stau penyebab tidak percaya diri adalah kekurangan yang ada pada diri sendiri ini lah yang biasa menyebabkan rasa minder tiba. Nah lalau bagaimana caranya agar tidak minder ? Berikut ini ada beberapa cara untuk atasai rasa minder atau tidak percaya siri penasaran apa aja itu simak 5 Cara Atasi Rasa Minder berikut.

1. Temukan Kelebihan

Salah satu penyebab minder, karena Anda merasa tidak memiliki kelebihan yang bisa dibanggakan di depan orang lain. Ah, come on! Semua orang pasti punya kelebihan; masalahnya banyak yang tidak menyadari kelebihan itu. Aktualisasi diri untuk menemukan kelebihan. Anda bisa memulainya dengan mencari tahu hal-hal apa saja yang paling menarik perhatian dan menjadi hobi Anda.

2. Berkarya

Setelah menemukan kegiatan atau hal yang menarik perhatian, lakukan secara intens. Buatlah sebuah karya dari hobi Anda. Jika menyukai fotografi, teruslah membuat karya-karya foto yang Anda sukai. Bahkan jika Anda menyimpulkan hanya tertarik pada makanan, pun Anda tetap harus melakukannya dengan intens dan membuat sebuah karya.

Membuat kreasi olahan atau paduan makanan terbaru yang belum pernah diciptakan orang sebelumnya, misalnya. Menghasilkan karya akan memberikan kepuasan batin dan kebanggaan akan diri sendiri. Terlebih jika karya Anda diapresiasi baik orang lain, niscaya level kepercayaan diri Anda naik drastis.

3. Optimistis

Percayalah, perasaan takut akan kegagalan hanya akan meningkatkan rasa minder. Untuk melawannya, satu-satunya jalan Anda harus menumbuhkan perasaan optimistis dan berpikir positif. Jika orang lain bisa, mengapa saya tidak? Jika saya sudah mencoba tetapi gagal, berarti saatnya mencoba lagi, bukan berhenti.

4. Bergaul di Lingkungan Positif

Bisa jadi selama ini rasa minder dipupuk di lingkungan yang tak kondusif. Pengalaman diejek, dihina, direndahkan, dan selalu dibanding-bandingkan dengan orang lain bisa memunculkan perasaan traumatis yang mengakibatkan minder. Bila lingkungan Anda sekarang tidak memberikan perasaan nyaman, mulailah mencari lingkungan pergaulan yang positif, yang bisa memberikan komentar positif alih-alih menjatuhkan.

Caranya, kembali lagi ke poin 1. Bergabunglah dengan komunitas atau organisasi yang memiliki ketertarikan sama dengan Anda. Berada di lingkungan dengan orang-orang yang memiliki minat sama, selain memperluas cakrawala, menumbuhkan semangat dan membangkitkan motivasi untuk lebih maju.

5. Berpikir Terbuka

Mungkin selama ini Anda bukannya minder, tetapi terlalu keras kepala dan ogah menerima masukan, sehingga tidak berhasil melakukan perubahan berarti dalam karier dan hidup. Cobalah untuk berpikir terbuka. Siapa tahu masukan orang lain ada benarnya. Banyak-banyak membaca dan mencari referensi yang memperkaya pengetahuan. Dengan berpikir terbuka, menerima masukan, dan memperkaya diri dengan pengetahuan, Anda akan semakin termotivasi keluar dari belenggu minder dan membuat terobosan baru.

Nah itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi rasa minder atau tidak percaya diri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar